Penyematan Tanda Mahasiswa Keperawatan (Capping Day) 2017

Penyematan Tanda Mahasiswa Keperawatan (Capping Day) Prodi DIII Keperawatan Kampus Soetomo dan Prodi DIV Keperawatan Gawat Darurat Surabaya Tahun Akademik 2017/2018. yang diselenggarakan di Aula Jurusan Keperawatan pada tanggal 27 September 2017 di Jalan Mayjend. Prof. Dr. Moestopo No. 8c Surabaya.

Berikut Dokumentasi Kegiatan Capping Day:

EXPO CAMPUS PRODI DIII KEPERAWATAN KAMPUS SIDOARJO

Kegiatan ini memberikan informasi kepada siswa – siswi kelas XII Tahun 2016/2017 mengenai jenjang perguruan tinggi dan membantu siswa siswi dalam mendapatkan pendidikan yang berkualitas. Kegiatan expo campus Tanggal 25 Maret 2017 yang diadakan di SMA Negeri 4 Sidoarjo oleh Hima Prodi DIII Keperawatan Kampus Sidoarjo dengan tema”Be The Healthy Young Generation”.

Pelatihan SAR

Pelatihan SAR yang diadakan oleh Badan SAR Nasional Propinsi Jawa Timur yang diperuntukkan bagi Mahasiswa Diploma IV Keperawatan Gawat Darurat Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya, dalam rangka menambah pengetahuan dan keterampilan juga pemenuhan Sertifikat Pendamping Ijazah, agar dapat bersaing didunia kerja nantinya. Adapun dokumentasi kegiatan SAR, sebagai berikut: